Ada banyak sekali negara di dunia, namun pastilah setiap penulis mempunyai daftar negara paling terkenal dilihat dari berbagai sudut pandang seperti jumlah penduduk, jumlah wisatawan, paling sering buat onar, paling maju dibidang teknologi dan penemuan, penghasil ilmuwan dan lain-lain. Berikut daftar 15 Negara Paling dikenal Dunia.
- Kerajaan Bersatu Britania Raya dan Irlandia Utara
Di negara Republik Indonesiea kita tercinta, negara ini dikenal dengan sebutan Inggris. Ya, siapa yang tidak kenal dengan negara satu ini, bahasa Inggris yang berasal dari salah satu wilayah negaranya yaitu di England, menjadi bahasa paling terkenal dan paling banyak dituturkan di dunia. Negara ini juga memiliki Keluarga Kerajaan paling terkenal di dunia yang biasa disebut The Royal British Family. Wilayah jajahan yang sangat luas dari negara ini membuat negara ini dijuluki sebagai Negara dengan Matahari yang Tak Pernah Tenggelam. - Amerika Serikat
Negara adidaya yang bangunan kedutaan besarnya sangat luas di ibukota Jakarta ini, hampir sangat sering muncul di setiap pemberitaan. Sampai-sampai pemilihan presiden negara ini saja menjadi perhatian di seluruh dunia. Negara ini terdiri dari 50 negara bagian dengan 2 negara bagian terpisah, yaitu: Hawai dan Alaska, dan 1 negara persemakmuran yaitu Puerto Riko. - Republik Federal Jerman
Negara yang dulunya pernah berbentuk kekaisaran ini juga sangat terkenal mulai dari bidang pendidikan terutama ilmu teknik, bahasanya yang juga banyak peminat yang mempelajari. Kuliah di Jerman adalah salah satu cita-cita para pemburu beasiswa luar negeri yang sangat mengagumi budaya dan kehidupan di negara ini. - Kerajaan Arab Saudi
Negara yang terletak di Jazirab Arab ini adalah salah satu kerajaan yang dipimpin oleh keluarga yang terkenal kaya, keluarga Al Saud. Kerajaan Arab Saudi merupakan negara monarki absolut yang berdasarkan pada syariat Islam. Negara ini juga sepanjang tahun terlebih pada saat musim haji dikunjungi oleh umat Islam dari seluruh dunia untuk menunaikan ibadah. Negara ini sebagian besar terdiri dari gurun pasir. - Republik India
Negara yang berbentuk federasi dengan jumlah penduduk terbesar kedua di dunia ini merupakan negara yang sangat terkenal karena penduduknya menjadi imigran di seluruh dunia. Mayoritas penduduk India beragama Hindu, di negara ini juga terdapat salah satu tempat suci bagi Umat Hindu, yaitu Sungai Gangga. Republik India dulunya merupakan koloni Britania Raya, sehingga bahasa Inggris di negara ini juga ditetapkan menjadi sebagai bahasa resmi. Film India sangat terkenal karena kekhasannya yang memadukan antara drama, tari, dan lagu. - Republik Rakyat Tiongkok
Negara sosialis dan sekaligus negara dengan penduduk terbesar di dunia ini merupakan negara yang sangat terkenal di berbagai bidang, mulai dari industri, teknologi, bahasa, dari produk mobil sampai peniti. Di negara kita tercinta, Republik Rakyat Tiongkok dikenal dengan negara Cina, atau Cina Daratan untuk membedakan dengan Republik Taiwan, Daerah Administratif Khusus Hongkong, Daerah Administrasi Khusus Makau, meskipun 2 Daerah Administratif tersebut merupakan bagian dari Tiongkok. Negara ini terkenal karena juga menjadi negara dengan ekonomi terbesar pesaing dari Amerika Serikat. Maka tak heran kiprahnya di benua Asia sangat terasa. Negara ini mempunyai konsentrasi kepadatan penduduk yang tidak merata, sebagian besar penduduknya tinggal di daratan timur negara ini. - Persemakmuran Australia
Negara persemakmuran ini merupakan negara yang memiliki luas wilayah yang tidak tanggung-tanggung, dengan penduduk yang tidak terlalu banyak, sehingga memiliki jumlah kepadatan penduduk yang rendah. Negara ini terkenal karena banyak menjadi negara tujuan para pengungsi dan imigran yang sedang mencari suaka. Meskipun negara ini jauh dari belahan bumi barat, namun kehidupan negara ini tidak jauh dengan kehidupan di belahan bumi barat. Negara ini memiliki kepala negara Ratu Elizabeth II dari Britania Raya yang diwakili oleh Gubernur Jenderal. - Federasi Rusia
Negara dengan luas wilayah terbesar di dunia ini salah satu negara yang telah mengalami banyak perjalanan sejarah, mulai dari peradaban Kristiani Ortodoks, Kekaisaran Rusia, hingga sampai pada titik salah satu bekas bubarnya negara terbesar yang pernah berjaya pada waktu itu, Uni Soviet. Rusia memiliki bahasa yang khas dan huruf alfabet kiril. Salah satu fakta negara ini adalah karena negara ini sangat luas maka negara ini memiliki zona waktu yang sangat banyak yaitu 11 Zona Waktu, GMT+2 hingga GMT+12. - Uni Emirat Arab
Salah satu negara federasi kerajaan yang berada di Jazirah Arab ini adalah salah satu negara yang kaya akan minyak. Negara ini terkenal dengan segala pencapaiannya yang luar biasa. Di negara ini sampai ada ungkapan kalau lebih murah beli bensin daripada beli air. Negara ini dulunya merupakan negara gurun seperti Negara-Negara Arab lainnya, namun sejak ditemukannya banyak sumur minyak, dan dikelola dengan baik, akhirnya negara ini menjadi negara yang makmur dan banyak mendatangkan para pekerja dari negara lain. Negara ini adalah salah satu negara yang lebih sekuler dibandingkan dengan negara-negara Arab lainnya. Salah satu maskapai terbaik dunia berasal dari negara ini, Maskapai Emirates. - Republik Rakyat Demokratik Korea Utara
Salah satu negara yang tertutup dari komunikasi internasional ini sangatlah unik. Salah satu negara yang benar-benar sekuler tanpa tersentuh agama, negara ini berprinsip sama rata, sama rasa, dan sepenanggungan. Menurut beberapa cerita tentang negara ini adalah salah satu negara yang sangat minim tingkat kriminalitasnya, karena pemerintah menerapkan hukuman yang sangat berat terhadap kejahatan seperti mencuri, hukuman akan dikenakan tidak hanya pada pelaku pelanggaran tapi juga keluarga dan keturunannya. Negara ini sangat minim sekali fasilitas seperti internet, listrik pun terbatas. - Republik Korea Selatan
Negara saudara Korea Utara ini juga sangat terkenal karena telah mengoreakan dunia dengan drama, k-pop, bahasa, makanan serta gaya hidup. Korea Selatan dulunya seperti negara berkembang di negara Asia lainnya, dengan sumber daya alam yang sangat terbatas, penduduk negara ini terkenal gigih hingga akhirnya negara ini menjadi negara maju. Negara ini juga menguasai produk elektronik salah satunya Samsung. - Kekaisaran Jepang
Negara ini dikenal sebagai Macan Asia, sejak jaman peradaban kekaisaran awal hingga pada Perang Dunia ke II negara ini telah mengambil panggung kontes internasional. Negara yang pernah luluh lantak di bom oleh sekutu pada Perang Dunia II ini sedikit demi sedikit bangkit, karena kekalahan perang waktu itu yang sangat memporakporandakan negara ini, perlahan namun pasti dengan tekun negara ini bekerja keras dan bangkit menjadi negara maju. Negara ini terkenal memiliki para pekerja yang sangat workaholic, hampir sama dengan kisah Korea Selatan, negara ini juga menjepangkan dunia dengan berbagai kendaraan, makanan, bahasa, budaya serta berbagai produk dari negara ini. Budaya yang terkenal dari negara ini adalah budaya tepat waktu, sopan santun, dan pendidikan karakter yang banyak dijadikan sebagai obyek studi banding negara lain. - Negara Israel
Negara yang tak henti-hentinya menjadi sorotan dunia internasional ini adalah salah satu negara yang juga paling banyak dikunjungi para wisatawan dan peziarah setiap tahunnya. Negara ini terkenal karena banyak peninggalan situs Agama Abrahamik (Yahudi, Kristiani, dan Islam). Negara ini terkenal karena salah salah satu negara yang mempunyai militer yang kuat. - Negara Palestina
Negara yang terletak di Timur Tengah ini adalah salah satu negara yang juga menjadi sorotan internasional. Ibukotanya berada di Kota Yerusalem dan administratifnya berada di Kota Ramallah. Negara ini terdiri dari dua wilayah yang terpisah, yaitu: Tepi Barat dan Gaza. Setiap tahunnya negara ini dikunjungi oleh para peziarah Kristiani dan Muslim, untuk mengunjungi situs-situs keagamaan. Negara ini terkenal karena menjadi salah satu negara penghasil kurma terenak di dunia, Kurma Yerikho. - Tahta Suci Vatikan
Negara kota sekaligus negara terkecil di dunia yang terletak di tengah-tengah Kota Roma, Italia ini merupakan pusat penggembalaan umat Kristiani Katolik seluruh dunia. Wilayah negara ini berbentuk kunci, yang melambangkan mandat kunci surga yang diberikan Yesus kepada Rasul Petrus. Di negara ini terdapat Gereja Katolik terbesar dunia, Basilika Santo Petrus yang mana berdiri diatas makam Rasul Petrus, Sang Batu Karang. Negara ini adalah salah satu negara yang tidak memiliki bandara. Negara ini dipimpin oleh Paus/Pope/Papa yang dipilih melalui sidang konklaf dari para kandidat Kardinal, Uskup Agung Gereja Katolik dari seluruh dunia. Sepanjang tahun negara ini dikunjungi oleh para peziarah Katolik dari seluruh dunia.Tidak menutup kemungkinan masih banyak negara-negara yang terkenal lainnya dari berbagai sudut pandang. Namun, semua ini ditulis berdasarkan sudut pandang pengamatan penulis.